Sinopsis Drama Korea Left-Handed Wife Episode 30

Baik, sekarang kita lanjut dengan Sinopsis Drama Korea Left-Handed Wife Episode 30. Di rumah sakit, Do-kyung merasa aneh dimana dia mampu memberikan pertolongan pertama dengan gejala yang tidak biasa. Dia segera menghubungi San-ha untuk bertemu. Do-kyung mengatakan kepada San-ha mengenai kejadian ini. San-ha lalu menceritakan saat suaminya menghilang, Esther dan Do-kyung mengalami kecelakaan dan seorang saksi melihat ada pria lain yang pergi bersama dengannya. Do-kyung/Soo-ho meyakini pria tersebut adalah Soo-ho. Saat mereka bersiap menuju lokasi kecelakaan, San-ha dihubungi pihak rumah sakit bahwa mayat diduga Soo-ho ditemukan. 

Segera mereka berdua menuju rumah sakit, dimana mayat tidak bisa diidentifikasi hanya saja tes DNA membuktikan kecocokan bahwa mayat tersebut adalah Soo-ho. Selanjutnya pihak polisi memberikan jam tangan milik dari Soo-ho kepada San-ha. Flash back, saat San-ha dan Esther menuju toko jam untuk memperbaikinya, Esther ternyata mencari tahu jenis jam dan ukiran dibelakang jam tangan yang merupakan inisial San-ha dan Soo-ho. Setelah San-ha pergi, Segera Esther meminta kepada petugas toko membuatnya sama persis namun versi wanitanya. So, kembali Esther telah merekayasa kejadian ini bersama dengan Nam-joon. Hal ini membuat San-ha merasa terpukul dan sedih.
[irp]
Do-kyung kembali ke rumah, di mana dia menemui Kakek Park bersama dengan Nam-joon. Nam-joon mengatakan kepada Kakek Park akan mencarikan posisi yang baik untuk Do-kyung. Namun Do-kyung menolak sebab dia hanya ingin tetap bekerja di bagian produksi untuk meyakinkan Kakek Park. Sementara di rumah sakit, Ibu Jo dan Seul-ha kehilangan San-ha yang pergi tanpa memberitahu mereka.  Ibu Jo panic menghubungi Nam-joon yang masih bersama Do-kyung menjelakan bahwa San-ha kabur dan tidak bisa dihubungi. Nam-joon bergegas ke rumah sakit. Sementara Do-kyung berusaha menghubungi San-ha namun tidak terjawab.
[irp] 
Do-kyung masuk ke kamar menemui Esther. Do-kyung mengatakan kepada Esther yang satu panti tetapi Esther terasa tidak sedih ketika Soo-ho meninggal. Esther gugup dan dia lalu menjelaskan bahwa dia akan segera ke pemakaman. Do-kyung mengatakan kepada Esther bahwa dia akan mencari San-ha yang kini tidak ada kabar. Esther berusaha menahannya namun Do-kyung tidak bisa dihentikan. Sementara San-ha meyakini Soo-ho masih hidup mencarinya di tempat kejadian kecelakaan.